Dispora Kotim Bagikan Hadiah Untuk Siswa dan Mahasiswa Pemenang Lomba Pidato

NARDI/BERITA SAMPIT - Pihak Dinas Pemuda dan Olahraga Kotim berfoto bersama pemenang lomba pidato Peringatan Hari Sumpah Pemuda.

SAMPIT – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) membagikan piala serta piagam kepada siswa dan mahasiswa yang menjadi juara Lomba Pidato Bagi Pemuda dalam Rangka peringatan ke-94 Hari Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 2022 di Halaman Kantor Pemkab Kotim.

Kepala Dispora Kotim melalui Kepala Bidang Pemberdayaan Pemuda, Achmad Suriyani menyampaikan, terkait lomba pidato yang dilaksanakan 18 Oktober 2022 lalu di Gedung Wanita Jalan A Yani Sampit itu diikuti oleh pelajar dan mahasiswa di Kota Sampit.

Achmad Suriyani berharap kedepannya generasi penerus bangsa punya keberanian tampil dan otomatis bisa menyampaikan pendapat, sehingga muncul gagasan dan akhirnya punya inovasi untuk kemajuan bangsa.

BACA JUGA:   Pemkab Kotim Imbau THM Serta Warung Makan Tidak Buka Saat Puasa Ramadan

Dia mengatakan, acara tersebut sudah dua tahun rutin dilaksanakan dan rencananya tahun depan akan dikembangkan lagi. Keinginan Bupati Kotim ada nuansa daerah yaitu bisa puisi bahasa daerah maupun pidato bahasa daerah dan lomba poster.

“Tahun depan kami coba buat lomba puisi bahasa daerah dan poster untuk pidato bahasa daerah nanti dulu kita laksanakan bertahap,” katanya.

Juara II Pidato kategori Mahasiswa Annisa Khasisma menyampaikan tema pidato adalah Peran Generasi Muda dalam Membangun Karakter Bangsa.

“Dengan kegiatan tersebut dapat menumbuhkan bibit pemuda yang unggul di Bumi Habaring Hurung dan mampu menyuarakan aspirasi karena sekarang ini minim pemuda yang berani menunjukkan bakat dan aspirasinya,” ungkap Kharisma.

BACA JUGA:   Asik Nongkrong di Warung, Sejumlah Remaja di Sampit Diserang Puluhan Orang Bersenjata Tajam

Sementara itu, Tedy Halim, Juara II kategori Pelajar Putra menyampaikan hendaknya pemberitahuan lomba tidak mendekati hari H, pasalnya dirinya diberitahu oleh sekolah untuk mengikuti lomba adalah H-1.

“Diharapkan nanti bisa lebih panjang jangka waktu pemberitahuannya, untuk persiapan memang agak kurang maksimal,” ungkap Tedy yang merupakan siswa kelas XI IPS I dari SMAN 2 Sampit ini.

Priskila Gracia, Juara Harapan II, siswi SMAN 1 Sampit kelas XII IPA A menyampaikan bahwa dengan acara lomba pidato tersebut dapat mengasah kemampuan pelajar maupun mahasiswa untuk bisa tampil didepan umum dan berpidato menyampaikan pendapat. (Nardi).