Coffee Morning Bersama PWI, Penjabat Bupati Kobar: Wartawan Silahkan Kritik Pemerintah dengan Benar

MAN/BERITA SAMPIT - Usai Acara Coffee Morning Penjabat Bupati Kobar Anang Dirjo, foto bersama awak media yang tergabung di PWI Kobar.

PANGKALAN BUN – Penjabat Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Anang Dirjo menggelar acara ‘Coffee Morning’ bersama para awak media yang terdaftar di PWI Kobar, Rabu 9 November 2022, pagi di Rumah Jabatan (Rujab) Pj. Bupati Kobar Jalan Pangeran Antasari Pangkalan Bun.

Acara Coffee Morning yang kali pertama ini langsung dipandu Pelaksana Tugas (Plt) Sekda Kobar Juni Gultom juga dihadiri Dinas Kominfo, PUPR, BPBD, Dinas Sosial dan Dinas Perumahan, Dinas Ketahanan Pangan serta 1 Asisten Bupati Kobar.

Dalam acara tersebut Pj. Bupati Anang Dirjo mengupas berbagai kegiatannya selama dia menjadi Pejabat Bupati Kobar. Dan pada intinya dalam rangka meningkatkan pembangunan di Kabupaten Kobar, Anang Dirjo berharap mendapat dukungan dari semua pihak khususnya para wartawan.

BACA JUGA:   Sebuah Rumah Kayu di Kelurahan Baru Pangkalan Bun Terbakar

“Wartawan silahkan mengritik pemerintah, termasuk diri saya. Tapi dalam pemberitaannya harus hati-hati jangan sampai memojokkan pemerintah atau para penjabatnya. Kritik lah dengan benar untuk membangun Kobar kedepannya pembangunan agar lebih baik lagi,” kata Anang Dirjo.

Anang Dirjo, juga menambahkan, apa bila wartawan menemukan bukti atau masalah kasus terhadap para pengelola pemerintah, seperti kepala dinas, alangkah baiknya sebelum diberitakan, dikonfirmasi dulu.

“Dan saya juga minta bantuan para wartawan, kalau di lapangan menemukan info misal ada oknum kepala dinas memiliki kasus, atau menemukan informasi ada perusahaan tidak memiliki izin langsung laporkan kepada saya,” tegas Anang Dirjo.

Selain wartawan silahkan mengkritik membangun Kabupaten Kobar, Anang Dirjo juga minta kepada wartawan untuk membantu menginformasikan kepada publik tentang potensi alam Kabupaten Kobar.

BACA JUGA:   Pembangunan Monumen Patung Prof. Dr. Birute Mary F Galdikas dan Suaminya Almarhum Bohap Mendapat Perhatian Khusus dari Pemkab Kobar

“Misal mengembangkan obyek wisata, dan juga dalam tulisannya menggali berbagai potensi desa, serta sejarah Kotawaringin Barat yang satu-satunya di Kalteng, Kobar memiliki kerajaan yaitu Kerajaan Kutaringin,” ucapnya.

Setelah Anang Dirjo mengurai berbagai kegiatan dan arahan lainnya, juga melalui Pelaksana Tugas Sekda Kobar Juni Gultom, untuk mengajukan pertanyaan yang diwakili 3 orang penanya.

Terpisah Juni Gultom atas perintah Penjabat Bupati Kobar menyampaikan bahwa acara Coffee Morning di Rujab ini, kedepannya bisa diikuti oleh seluruh masing-masing Kepala Dinas.

“Karena yang namnya silaturahmi akan membuat kita semua semakin dekat dan harmonis dengan para wartawan di Kobar, juga dalam pemberitaan membangun Kobar, beritanya akan semakin berkualitas,” kata Juni Gultom. (Man).