Pemkab Gumas Diminta Prioritaskan Pembangunan Jalan di Dapil Tiga

M.Slh/BERITA SAMPIT - Kondisi jalan Dapil tiga yang berasal di Desa Tanjung Untung Kecamatan Tewah Kabupaten Gumas.

KUALA KURUN – Fraksi Partai Nasdem-Hanura Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas Kalimantan Tengah (Kalteng) meminta kepada Pemerintah Daerah setempat agar di tahun anggaran 2023 dapat memprioritaskan pembangunan infrastruktur di Daerah Pemilihan (Dapil) tiga.

“Kami meminta tahun anggaran 2023 ini nantinya agar diprioritaskan untuk pembangunan jalan di wilayah dapil tiga ini,” terang juru bicara Fraksi Partai Nasdem -Hanura, Evandi Juang belum lama ini.

Wakil rakyat asal dapil tiga yang meliputi Kecamatan Tewah, Kahayan Hulu Utara, Damang Batu dan Kecamatan Miri Manasa inipun menyebutkan, banyak sekali jalan dan jembatan di dapil tiga yang memang sudah tidak layak sehingga perlu mendapat penanganan dari Pemerintah Daerah.

Menangapi hal tersebut, Wakil Bupati Gunung Mas l, Efrensia L.P Umbing sepakat untuk dilakukan penanganan jalan di dapil tiga tersebut menjadi prioritas bagi pemerintah daerah.

“Jalan di dapil tiga merupakan satu-satunya akses jalan pada wilayah tersebut,” ungkap Efrensia L.P Umbing.

Disisi lain, dirinya mengharapkan mendapatkan dukungan penganggaran dari DPRD Kabupaten Gunung Mas untuk wilayah tersebut. (ale)