Pemkap Gumas Diminta Optimalkan Target PAD dan Utamakan Program Prioritas

M.Slh/BERITA SAMPIT - Juru Bicara Badan Anggaran DPRD Gunung Mas, Rayaniatie Djangkan

KUALA KURUN – Badan Anggaran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Gunung Mas (Gumas) Kalimantan Tengah (Kalteng) menyampaikan berbagai masukannya untuk perangkat daerah yang ada ruang lingkup Pemerintah Kabupaten Gumas.

“Catatan penting dari kami yang pertama, perangkat daerah yang telah dibebankan target Pendapatan Asli Daerah (PAD), untuk lebih serius mengoptimalkan dan menggali sumber potensi pendapatan lainnya agar bisa terealisasi semaksimal mungkin,” terang juru bicara Badan Anggaran DPRD Gunung Mas, Rayaniatie Djangkan belum lama ini.

BACA JUGA:   Dewan Harapkan Ketum KONI Baru Bisa Membawa Perubahan Bagi Cabor di Gunung Mas

Selanjutnya dia mengimbau kepada semua perangkat daerah yang ada di lingkup Pemkab Gunung Mas agar mengutamakan program prioritas yang menyentuh kepentingan masyarakat.

Lebih lanjut dikatakannya, dalam menjalankan program tersebut, juga harus memastikan pelayanan kepada masyarakat tetap berjalan dengan baik dan lancar yang dapat memenuhi kebutuhannya dari masyarakat.

“Kami berharap kepada pemerintah daerah melalui instansi lintas sektor secara bersama-sama membuat  untuk suatu program atau kegiatan dalam rangka peningkatan gizi,” tuturnya.

BACA JUGA:   Dewan Minta Dinas Pertanian Perkuat Pengelolaan Lahan untuk Meningkatkan Ketahanan Pangan

Pada kesempatan itu juga, ia mengharapkan juga peningkatan pengadaan air bersih serta sanitasi untuk penurunan stunting sebagai bagian dari program smart human resource/ peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM)  di Kabupaten Gunung Mas. (ale)