Disperdagin Kotim Salurkan 12 Ribu Paket Sembako Murah untuk Empat Kelurahan di Kecamatan Baamang

ILHAM/BERITA SAMPIT - Antrean warga saat membeli paket sembako di Pasar Murah, yang digelar pada Kantor Kelurahan Baamang Barat. Jumat 16 Desember 2022.

SAMPIT – Sebanyak 12 ribu paket sembako disalurkan secara serentak oleh Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur, melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) pada empat Kelurahan di Kecamatan Baamang, Jumat 16 Desember 2022.

“Empat Kelurahan ini adalah Baamang Barat, Baamang Hulu, Baamang Hilir dan Baamang Tengah,” kata Kepala Disperdagin Kotim Zulhaidir.

Untuk rincian penyaluran sembako pada empat pasar murah tersebut yakni Kelurahan Baamang Barat sebanyak 3000 paket, Baamang Hilir 3000 paket, Baamang Hulu 2000 paket dan BaamangTengah 4000 paket.

BACA JUGA:   Berbagi di Bulan Ramadhan, HIMPAUDI Kotim Salurkan Bantuan Untuk Anak Yatim dan Lansia

Zulhaidir menerangkan, pasar murah untuk dua Kecamatan didalam kota disiapkan sebanyak 35 ribu paket, untuk Kecamatan Baamang sebanyak 15 ribu dan Kecamatan Mentawa Baru Ketapang 20 ribu paket sembako.

“Paket tetap berisikan lima kilogram beras, gula dua kg, minyak dua liter, tiga bungkus mie instan dan satu kaleng sarden dengan total Rp150 ribu, disubsidi pemerintah Rp100 ribu, jadi hanya dijual Rp50 ribu per paket,” jelas Zulhaidir.

BACA JUGA:   PPLIPI Kotim Berbagi Takjil di Nur Mentaya Sampit

Terkait batas waktu pelaksanaan pasar murah, Zulhaidir menargetkan sebelum tanggal 20 Desember 2022, semua telah terlaksana dan tersalurkan kemasyarakat Kotim. (ilm)