Ibu-Ibu Harus Rutin Cek Kesehatan Anak ke Posyandu

LULUS/BERITA SAMPIT- Ketua Komisi I DPRD Murung Raya, Tuti Marheni, SE.

PURUK CAHU- Ketua Komisi I DPRD Murung Raya, Tuti Marheni mendorong dan mengajak para ibu bayi dan balita agar rajin datang ke pos pelayanan terpadu (posyandu), dalam mengecek tumbuh kembang dan kesehatan buah hati.

Dengan rajin mendatangi ke posyandu, Kata Tuti Marheni, orang tua akan mengetahui bagaimana perkembangan tumbuh kembang anak. Apakah normal atau perlu ada perbaikan gizi.

BACA JUGA:   Doni Siap Bertarung di Pilkada Murung Raya 

“Dengan mendatangi posyandu, maka orang tua akan mengetahui apa yang perlu dilakukan, sehingga anak bisa tumbuh sehat sesuai dengan usianya,” ujar Legislator Nasdem ini, Rabu 4 Januari 2023.

Setelah mendapat saran dan solusi dari tenaga kesehatan, orang tua diharapkan bisa menerapkan saran itu, agar anak terhindar dari stunting. Jika anak stunting, maka akan mengganggu pertumbuhan fisik dan perkembangan otak, sehingga berpengaruh pada prestasi dan kreativitas mereka dimasa depan.

BACA JUGA:   Doni Siap Bertarung di Pilkada Murung Raya 

”Untuk mencegah stunting, ibu bayi dan balita harus memberikan gizi seimbang ke anak,” pungkasnya. (Lulus).