9 Rumah di Parado Porak-Poranda Diterjang Angin Puting Beliung

IST/BERITA SAMPIT - Tampak salah satu rumah warga Desa Lere yang rusak akibat diterjang angin puting beliung pada beberapa hari yang lalu.

BIMA – Sebanyak 9 unit rumah warga Desa Lere Kecamatan Parado, Kabupaten Bima Provinsi Nusa Tenggara Barat diterjang angin puting beliung hingga mengalami kerusakan, pada Sabtu 25 Februari 2023.

Informasi yang dihimpun pada Senin, 27 Februari 2023 sebanyak 5 unit mengalami rusak parah dan sisanya mengalami rusak ringan.

Dalam musibah bencana alam ini, pada beberapa hari terakhir di wilayah Kecamatan Parado khususnya di Desa Lere intensitas hujan tinggi.

Dengan demikian Kepala Desa Lere Dahlan AR, SH mengimbau kepada seluruh masyarakat Desa Lere agar tetap waspada dan selalu siaga dalam menjaga keamanan agar tidak memakan korban jiwa.

BACA JUGA:   Tim SAR Palangka Raya Masih Cari Remaja Tenggelam, Lima Hari Pencarian Belum Ditemukan

“Saya mengimbau agar warga yang berada di sekitar bantaran sungai agar tetap hati – hati dan waspada serta tetap antisipasi terhadap genangan air. Kalau tidak segera diantisipasi maka akan berdampak luas bagi masyarakat Lere ini,” tuturnya.

Pemerintah Desa Lere akan tetap komunikasi dengan Dinas Sosial dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bima dalam penanggulangan bencana yang dialami warga desa.

BACA JUGA:   Dipercaya Kembali Menjabat Periode Keempat Rimbun Terus Perjuangkan Aspirasi Masyarakat

Sementara itu kata Dia, dari 9 unit rumah warga rata-rata mengalami kerusakan yang berat, akan tetapi sebagiannya sudah diperbaiki oleh masing-masing pemilik dibantu oleh masyarakat

“Kemarin kita lakukan gotong royong hingga selesai, dan Alhamdulillah sudah bisa ditempati kembali, meskipun sebagiannya belum diperbaiki karena mengalami rusak parah,” ungkapnya kepada Berita Sampit. (Nain).