Ini Cara Pemkab Sukamara Jalin Komunikasi Dengan Masyarakat

    SUKAMARA – Agar jalinan silaturahmi antara masyarakat dengan Pemerintah Kebupaten (Pemda) Sukamara terjalin dengan baik, maka Pemda setempat menggelar safari ramadan 1439 H yang dilaksanakan setiap Jumat ditempat yang berbeda.

    Seperti yang digelar di Masjid Babul Jannah di Kelurahan Padang, Kecamatan Sukamara pada Jumat (18/5/2018).

    Asisten I Setda Sukamara, Chaeruddin saat membuka safari ramadan yang juga digelar bersamaan dengan acara buka bersama itu mengatakan bahwa kegiatan itu merupakan sarana dan komitmen pemerintah daerah agar agar lebih dekat menjalin komunikasi dengan masyarakat khususnya umat Islam yang sedang menjalankan puasa.

    “Safari ramadan memang sudah menjadi kegiatan rutin, tapi jangan hanya berbentuk ceremonial saja, kegiatan ini untuk melihat dan lebih dekat dengan masyarakatnya, terutama pada bulan Ramadan,” ujar Chaeruddin.

    “Kerukunan yang tercipta sewaktu acara buka bersama antara masyarakat satu dengan yang lain dan antara masyarakat dengan para pejabat yang ada di Sukamara ini mesra sekali, diharapkan suasana mesra ini tetap terjaga, terpelihara yang menjadi modal dasar kami untuk menbangun Sukamara menjadi lebih baik,” tukasnya.

    (enn/beritasampit.co.id)

    EDITOR : MAULANA KAWIT