Duh… Lahan di Ketapang Terbakar

    SAMPIT – Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) kembali terjadi di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). Kali ini api membakar lahan yang berada di ruas Jalan MT Haryono Barat, tepatnya di sekitaran perumahan Borobudur, Kecamatan Kecamatan Ketapang, Sabtu (15/9/2018).

    Menurut informasi yang dihimpun dari warga yang berbeda disekitaran tempat kejadian perkara (TKP), nahwa api tersebut muncul sekitar pukul 10.00 Wib. Dimana api tersebut muncul dari arah selatan menuju ke arah utara.

    Api pun dengan cepat membesar dikarenakan lahan dalam mondisi kering. Ditambah lagi kondisi angin cukup besar.

    Akibat peristiwa itu, lahan seluas satu hektar lebih terbakar.

    Untuk diketahui, hingga kini dua unit mobil dari Damkar serta Basarnas telah dikerahkan untuk melakukan proses pemadaman api.

    (im/beritasampit.co.id)

    Editor : Irfan