Hattrick, Osvaldo Haay Pimpin Top Skor Sementara SEA Games 2019

Editor: Maulana Kawit

SAMPIT – Keberhasilan Timnas Indonesia U-23 mengalahkan Brunei Darussalam dengan skor 8-0, menjadi catatan manis bagi Osvaldo Haay. Dalam laga yang berlangsung di Stadion Binan, Filipina, Selasa (3/12/2019) kemarin, winger Persebaya Surabaya tersebut berhasil mencetak tiga gol (hat-trick).

Hattrick Osvaldo membuat dirinya sudah mengoleksi lima gol. Dua gol lainnya dicetak saat Timnas bertemu Thailand pada leg pertama dan versus Singapore pada match day kedua babak penyisihan Grup B SEA Games 2019.

BACA JUGA:   Mercy Barends Desak Kementerian ESDM Blacklist Pihak Ketiga Proyek PJUTS

Osvaldo juga masih mempunyai kesempatan untuk menambah koleksi golnya saat melawan Laos, Kamis (5/12/2019). Dirinya mengaku sangat siap saat melawan Laos nanti.

“Menang dari Brunei memberi kita energi baru. Mudah-mudahan kami juga bisa tampil lebih bagus dan memenangkan pertandingan lawan Laos,” kata Osvaldo, seperti dikutip dari lama PSSI.

Berikut Daftar Top Skor SEA Games 2019:

BACA JUGA:   Penting Dibangun Komitmen Kebangsaan Untuk Mewujudkan Indonesia Emas 2045

Osvaldo Haay-Indonesia (5), Ha Duc Chinh -Vietnam (5), Suphanat Mueanta-Thailand (4), Egy Maulana Vikri-Indonesian (3), Hadi Fayyadh-Malaysia (3), Aung Kaung Mann-Myanmar(3), Nguyen Tien Linh-Vietnam (3).

(jun/beritasampit)