Biro Kesra Setda Provinsi Kalteng Susun Program Germas, Tingkatkan Pelayanan di Bidang Kesehatan

    IST/BERITA SAMPIT - Ketua Panitia Kegiatan Ahmad Pahruka

    PALANGKA RAYA – Sebanyak 60 perwakilan dari Bagian Kesra, Bagian Umum orang, Dinas Kesehatan dan Bappedalitbang Setda Kabupaten/Kota se-Kalimantan Tengah mengikuti rapat penyusunan program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) Tahun 2023.

    Kegiatan yang digagas Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setda Provinsi Kalimantan Tengah ini dilaksanakan di Aula Eka Hapakat Kantor Gubernur, Kamis 9 Maret 2023.

    Ketua Panitia Kegiatan Ahmad Pahruka menjelaskan selain itu untuk meningkatkan pelayanan, fasilitasi, dan monitoring Bidang Kesehatan, maksud dan tujuan dalam kegiatan ini untuk menyusun Program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) Di Lingkup Pemerintahan Kabupaten/Kota se-Kalimantan Tengah Tahun 2023. (Hardi)