DPRD Palangka Raya Harap Dana Pokir Terealisasi pada Tahun Anggaran 2024

SYAUQI/BERITASAMPIT - Jubir Banggar DPRD Kota Palangka Raya HM Khemal Nasery.

PALANGKA RAYA – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Kota Palangka Raya Kalimantan Tengah berharap dana pokok pikiran (Pokir) dapat terealisasi pada tahun anggaran 2024.

“Merekomendasikan Pemerintah Kota melalui dinas terkait agar seluruh pokir DPRD yang telah diusulkan atau di ajukan mohon kiranya dapat direalisasikan pada tahun anggaran 2024,” kata Jubir Banggar DPRD HM Khemal Nasery, Sabtu 21 Oktober 2023.

BACA JUGA:   Subsidi Ongkos Angkut Distribusi Beras Diharapkan Bisa Tekan Kenaikan Harga

Selain itu, DPRD juga merekomendasikan dinas perikanan dalam pengadaan kolam terpal guna membantu para kelompok tani budidaya ikan sebesar Rp400 juta.

Menurut Khemal pengadaan kolam terpal tersebut untuk meningkatkan perekonomian kelompok budidaya ikan yang ada di kota Palangka Raya.

“Tidak hanya kolam terpal saja dinas terkait untuk lebih optimal dalam bantuan bibit ikan kepada kelompok tani yang ada di kota Palangka Raya,” ungkapnya.

BACA JUGA:   Subsidi Ongkos Angkut Distribusi Beras Diharapkan Bisa Tekan Kenaikan Harga

Selain itu Khemal mendorong DLH untuk menambah dua depo sampah di Kota Palangka Raya dan pengawasan serta anggaran untuk BBM armada sampah dan gaji bisa di cairkan pada bulan Januari 2024.

(Syauqi)