Ini Kata Ketua DPRD Kobar M. Rusdi Gozali usai Logistik Pilkades Didistribusikan

IST/BERITA SAMPIT - Ketua DPRD Kobar M.Rusdi Gozala sambil memegang bendera Start, siap melepas kendaraan yang membawa logistik dari halaman Kantor Bupati Kobar.

PANGKALAN BUN – Setelah Logistik untuk kegiatan Pilkades serentak 2023, didistribusikan, Ketua DPRD Kobar M.Rusdi Gozali mengharapkan pihak panitia yang akan menggelar Pilkades Kamis 26 Oktober 2023 harus netral.

Hal tersebut disampaikan usai saat giliran Ketua DPRD Kobar M. Rusdi Gozali ( Setelah Pj.Bupati Kobar.red ), Senin, 23 Oktober 2023 melepas kendaraan yang membawa logistic menuju kebeberapa TPS di 36 desa Kabupaten Kobar.

Jelang pelaksanaan Pilkades Serentak tahun ini, M Rusdi Gozali mengharapkan panitia bisa netral, dan juga didalam pelaksanaan pilkades nantinya, panitia mempunyai tanggung jawab penuh dalam suksesnya penyelenggaraan pemilihan.

“Pelaksanaan Pilkades sepenuhnya merupakan tanggung jawab panitia Pilkades sehingga panitia Pilkades harus netral dan bertanggung jawab dalam suksesnya pelaksanaan Pilkades,” kata Rusdi Gozali.

Pelaksanaan pilkades serentak ini ada ada 36 desa se Kobar, yakni Kecamatan Arut Selatan sebanyak 5 desa, Kotawaringin Lama 5 desa, Arut Utara ada 8 desa, Pangkalan Banteng 5 desa, Kumai 5 desa dan Kecamatan Pangkalan Lada ada 1 desa. Sehingga anggota DPRD ini berharap kepada panitia penyelenggara agar mentaati aturan – aturan yang ada dan bersikap netral.

“Jangan sampai panitia ada melakukan kecurangan dengan memihak kepada salah satu calon, itu harapan kita agar tidak terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan,” tegasnya.

Legislator Partai Golkar ini juga menambahkan, jika panitia tidak netral saat pelaksanaan pilkades maka bisa saja terjadi gejolak di masyarakat itu sendiri.

“Apabila ketika pelaksanaan pilkades tidak jujur dan tidak benar atau penuh dengan kecurangan, maka tidak akan diterima oleh masyarakat dan membuat stabilitas yang ada di desa tersebut tentu akan terganggu,” tuturnya.

Dalam pengamanan Pilkades Serentak khususnya dalam pemungutan suara ini, Pemkab Kobar bersama dengan instansi terkait, menyiapkan sebanyak 180 personil pengamanan di TPS dan termasuk linmas sebanyak 360 personil, dengan masing masing di TPS akan melakukan pengamanan oleh 1 personil Polri , 1 personil TNI dan 2 personil linmas. (Man)