Antisipasi Virus Corona, Dinkes Kobar Pantau Jalur Masuk

Achamd Rois

PANGKALAN BUN – Negara Tiongkok telah terkena Wabah Virus Corona Wuhan atau 2019-nCoV diperkirakan telah menginfeksi 27 ribu orang dan menewaskan 80 orang. Pemerintah Tiongkok mengkonfirmasi terdapat 2.744 kasus infeksi virus corona, termasuk 461 orang yang saat ini berada dalam kondisi kritis. Adapun jumlah kematian akibat virus ini meningkat menjadi 80 orang.

BACA JUGA:   Awal Ramadan, Warga Laksanakan Tarawih di Masjid Alhijrah

Plt Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Achamd Rois menjelaskan yang perlu dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran Virus Corona.

Lanjutnya, sesuai arahan Menteri Kesehatan, yang pertama adalah untuk membangun sikap tidak boleh panik, kemudian yang kedua kewaspadaan dan kesiagaan. “Kewaspadaan dilakukan untuk membuat semua yang terkait dengan rangkaian penyebaran virus mempunyai perhatian yang serius,” Jelas Achmad Rois.

BACA JUGA:   Kepala KSOP Kelas IV Kumai Hary Suyanto Sebut Belum Ada Lonjakan Penumpang  di Pelabuhan Panglima Utar Kumai

Rois berharap tetap dilakukan pemantauan terhadap orang-orang yang masuk ke Kobar melalui jalur udara ataupun laut. (And)