DPRD Sukamara Serahkan Bantuan Sembako di Lokasi Isolasi Terintegrasi

Serahkan Bantuan : ENN/BERITA SAMPIT - Ketua DPRD Sukamara Denny Khaidir bersama anggota DPRD Sukamara saat menyerahkan sembako kepada anggota Tagana Dapur Umum Isolasi terintegrasi.

SUKAMARA – Bentuk dukungan DPRD Sukamara terhadap upaya pencegahan dan penanganan Covid-19 di wilayah Bumi Gawi Barinjam dengan memberikan bantuan Sembako bagi warga yang menjalani isolasi terintegrasi di gedung Balai Pelatihan Guru (BPG) jalan Tjilik Riwut km 10.

“Kita berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi warga yang tengah menjalani isolasi terintegrasi,
semoga bantuan ini juga tidak terlambat dan ini bukan yang pertama atau yang terakhir, selama situasi masih ada wabah Covid-19, maka akan ada tindakan lainnya sesuai tugas dan fungsi kami di DPRD,” kata wakil Ketua 1 DPRD Sukamara, Eddy Alrusnadi usai menyerahkan bantuan bersama Ketua DPRD Sukamara Denny Khaidir dan beberapa anggota DPRD lainnya.

BACA JUGA:   Pj Bupati Sukamara Sampaikan LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2023 

Eddy Alrusnady mengatakan jika sedikit bantuan sembako yang diberikan kepada tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 merupakan langkah untuk meringankan pelaksanaan kegiatan pencegah Penyebaran Corona dengan jalan karantina.

Eddy menegaskan bahwa DPRD
Sukamara tidak akan berdiam diri dalam turut serta melakukan upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di Kabupaten Sukamara.

“Upaya lainnya terus kita lakukan, upaya untuk mendukung anggaran yang disiapkan oleh pemerintah daerah dan kami mendukung apa yang dilaksanakan oleh pemerintah daerah dalam mencegah penyebaran Covid-19 di Sukamara,” tukas Eddy. (enn/beritasampit.co.id)

BACA JUGA:   Pj Bupati Sukamara Sampaikan LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2023