Pembangunan Pos Terpadu TMMD di Desa Natai Kondang Hampir Selesai

 

SUKAMARA – Pembangunan Pos Terpadu Babinsa dan Bhabinkabtibmas, oleh Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reg ke 108 TA 2020 Kodim 1014/Pbn, bersama warga Desa Natai Kondang Kecamatan Permata Kecubung Kabupaten Sukamara Kalimantan Tengah terus belanjut.

“Lanjutan pekerjaan Pos Terpadu ini dilaksanakan pemasangan atap atas, menghaluskan dinding,” ujar Danki Lettu CBA Mulyani ,Senin 27 Juli 2020, sebagai Kordinator TMMD di lapangan,

Dikatakan lanjutan pekerjaan pembangunan Pos ini,sudah mendekati Pinising dari proyek TMMD jni, yang akan berakhir pada 29 Juli 2020. “Dengan harapan selesainya pembangunan pos ini akan resmi digunakan untuk pelayanan masyarakat dari kedua instusi yakni, TNI dan Polri,” jelas Mulyani. (man/rls/beritasampit.co.id)