Tingkatkan Disiplin Prokes, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bagikan Masker Gratis

TAMIANG LAYANG – Dalam rangka penegakkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), Babinsa Koramil 1012-06/Bambulung Serda Devis Trianto bersama Bhabinkamtibmas membagikan masker secara gratis kepada warga di Desa Lebo, Kecamatan Pematang Karau, Kabupaten Barito Timur, Minggu 6 Juni 2021.

Serda Devis Trianto mengatakan, kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya dari Koramil dan Polsek dalam memutus rantai penularan Covid-19 di Kecamatan Pematang Karau.

“Salah satu yang menjadi fokus kita adalah pasar dan tempat ibadah. Hari Minggu seperti ini kita manfaatkan untuk melaksanakan operasi pendisiplinan protokol kesehatan ke wilayah binaan,” ujar Serda Devis.

Ia mengungkapkan, kegiatan ini juga merupakan implementasi dari instruksi Presiden RI Ir. Joko Widodo kepada jajaran TNI-Polri agar melakukan berbagai cara untuk menekan angka penyebaran Covid-19.

Sementara itu, salah seorang penerima masker, Arianto menyampaikan terimakasih kepada petugas atas masker yang dibagikan.

“Tetap mematuhi imbauan yang sudah diberikan yaitu 3M, mencuci tangan dengan sabun, menggunakan masker dengan benar dan menjaga jarak sehingga terhindar dari penularan Covid-19,” tutup Arianto.

(Adr/beritasampit.co.id)