Pemkot Komitmen Perbaiki Layanan Jaminan Kesehatan Masyarakat

IST/BERITA SAMPIT - Rapat FKPKU Kota Palangka Raya semester II tahun 2021.

PALANGKA RAYA – Dalam memenuhi hak dan kebutuhan masyarakat, Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya komitmen memperbaiki layanan dalam lingkup jaminan kesehatan.

Demikian disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu dalam rapat Forum Komunikasi Pemangku Kepentingan Utama (FKPKU) Kota Semester ll tahun 2021. Kegiatan tersebut diselenggarakan di ruang Paten Karuhei I Kantor Wali Kota Palangka Raya, Selasa 28 September 2021.

Kata Dia, Wali Kota Palangka Raya tetap berkomitmen untuk tetap mendorong Universal Health Couverage (UHC) walaupun ada beberapa keterbatasan.

BACA JUGA:   Himpunan Mahasiswa dan Pelajar Kalteng Malang Raya Dikukuhkan

“Tentunya keterbatasan ini, yakni kemampuan dari dana daerah yang sangat terbatas. Sehingga perlunya kerja sama dan koordinasi untuk sama-sama mencapai target yang diinginkan Pemerintah Kota,” ujar Hera Nugrahayu.

Pemerintah Kota Palangka Raya menargetkan bagaimana masyarakat bisa terlindungi dari sisi kesehatan dengan kemampuan keuangan terbatas. Oleh karena itu, diharapkan di dalam rapat ini bisa dikoordinasikan terkait kendala yang dialami.

BACA JUGA:   BEM UPR Dukung Kejari Palangka Raya Usut Tuntas Dugaan Korupsi di Pascasarjana

“Melalui FKPU ini juga saya berharap akan ada inovasi-inovasi untuk meningkatkan kinerja Pemerintah Kota Palangka Raya dalam hal jaminan kesehatan bagi masyarakat,” tuturnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut juga dihadiri Assisten lll Setda Kota Palangka Raya, Kandarani, Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Kota, M. Masrur Ridwan dan jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah setempat. (M.Slh/beritasampit.co.id).