Seleksi Jabatan Kepala Dinas, Mencari Pimpinan Administrator dan Managerial

Hardi/BERITA SAMPIT - Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo, mengatakan Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Provinsi masih berjalan. Pelaksanaan seleksi tersebut untuk mengisi jabatan yang kosong atau belum definitif. Salah satu tahapan seleksi tersebut ialah membuat makalah.

“Makalah yang mereka buat itu berdasarkan dinas yang mereka masuki, misal dia mau dinas a, dia harus membuat makalah yang terfokus pada dinas tersebut. Terkait hal tersehut dia bebas untuk bikin dua atau tiga makalah,” ucap Edy Pratowo, saat berada di Kantor Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3APPKB) Kalteng, di Jalan Brigjen Katamso, Selasa 22 Februari 2022.

BACA JUGA:   Masyarakat di Pulang Pisau Antusias Sambut Pasar Murah

Dikatakan Edy, Panitia Seleksi (Pansel) mempunyai batas waktu tersendiri, selain membuat makalah, sebelum juga dilakukan ujian tertulis, psikotes dan lainnya.Edy juga menegaskan, yang terpilih nantinya bukan hanya sebagai pimpinan administrator saja, akan tetapi juga sebagai pimpinan managerial di instansinya. (Hardi/beritsampit.co.id)