Polsek Seruyan Hilir Sosialisasi Pembangunan Zona Integritas

KUALA PEMBUANG – Personel Polsek Seruyan Hilir secara intensif secara intensif menggelar sosialisasi terkait Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi, Sabtu 4 Juni 2022.

Kapolres Seruyan AKBP Gatot Istanto, melalui Kapolsek Seruyan Hilir Ipda Fahroni mengatakan, sosialisasi dilakukan dalam rangka mewujudkan Zona Integritas Polsek Seruyan Hilir jajaran Polres Seruyan menuju ke Wilayah Bebas Korupsi, agar dapat dipahami dan diketahui oleh publik.

BACA JUGA:   Pj Bupati Seruyan Ikuti Rapat Inflasi Mingguan dan Gerakan Pangan Murah

“Polsek Seruyan Hilir mengedepankan pelayanan yang prima tidak berbelit belit, bersih dan terbebas dari korupsi, kolusi dan nepotisme, kita mengharapkan dukungan, kritik dan saran dari komponen masyarakat untuk kedepannya bisa lebih baik sesuai harapan bersama,” kata Kapolsek.

Selain itu, melalui sosialisasi hingga ke tingkat desa ini diharapkan masyarakat mengetahui bahwa Polsek Seruyan Hilir telah berupaya berbenah diri menuju yang lebih baik.

BACA JUGA:   Pj Bupati Seruyan Sebut Kerjasama Antar Perusahaan dan Koperasi Bukti Nyata dan Solusi Bagi Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat

“Diharapkan masyarakat dapat mengawasi kinerja kita serta mengharapkan kritik dan saran untuk Polri agar lebih profesional modern dan terpercaya,” pungkasnya.