Garap Promosi Wisata dan Budaya Melalui Go Digital

Sekretaris Disporbudpar Ramang beserta jajaranan saat menghadiri kegiatan festival budaya isen mulang (FBIM) di Palangkaraya

KASONGAN – Saat ini, era digital bisa menjadi pendorong semua sektor untuk go digital, tak terkecuali bidang kebudayaan dan pariwisata.

Menurut Anggota DPRD Kabupaten Katingan Budy Hermanto dunia digital telah menyediakan apa saja untuk dapat diinformasikan ke khalayak luas penjuru dunia itu dapat dimanfaatkan menggarap promosi sektor budaya dan pariwisata.

“Syaratnya, setiap pengguna digital juga melek budaya dan pariwsata  dalam berkarya serta menyebarkannya,” ujarnya.

Budy mengatakan, mempromosikan budaya melalui media digital untuk bidang apa pun seperti kuliner, situs sejarah, tradisi dan tempat wisata.

“Promosi budaya juga bisa mengambil satu konsentrasi ke soal tradisi. Hal ini paling sering diangkat namun masih relevan digarap dengan pengemasan konten yang semakin menarik,” kata dia.

Menurutnya katingan memiliki potensi, buktinya kontingen Katingan yang ikut serta memeriahkan kegiatan festival budaya isen mulang (FBIM) di Palangkaraya Kalimantan Tengah beberapa waktu yang lalu menempatkan posisi ke empat raihan prestasi.

Cabang lomba menorehkan prestasi di FBIM 2022 kali ini, yakni meraih juara cabang Karungut putra dan Katungut putri, cabang besei kambe putra, cabang lomba menyipet putra, cabang penata artistik terbaik (lomba tari daerah), cabang jagau pariwisata kebudayaan, dan cabang bawi nyau pariwisata berbakat.

Adapun juara berhasil diraih, juara 1 terdapat 3 juara, juara 2 terdapat 1 juara dan juara 3 dengan jumlah 7 medali juara berhasil diraih kontingen Katingan.

(Kawit)