Kebutuhan Darah di RSUD dr Murjani Sampit Kembali Normal Berkat Aktifnya PMI Mencari Pendonor

IBRAHIM JM/BERITA SAMPIT - RSUD dr Murjani Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur.

SAMPIT – Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Murjani Sampit, melalui Penanggung jawab bank darah dr. Noor Kamariah mengatakan jika sebelumnya pihaknya sempat kesulitan memenuhi kebutuhan darah. Namun saat ini kebutuhan stok darah sudah kembali normal dan terpenuhi.

“Sampai saat ini kebutuhan darah di RSUD dr. Murjani masih bisa terpenuhi,kemarin memang agak menipis,” jelas Noor Kamariah, Jumat 12 Agustus 2022.

BACA JUGA:   RSUD dr Murjani Sampit Belum Terima Pasien Caleg Terapi Kejiwaan Pasca Pemilu

Ia mengapresiasi dari pihak Unit Donor Darah (UDD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kotim yang mengupayakan persediaan darah dengan aktif melakukan donor darah massal sampai di perkebunan sawit.

“Untuk kebutuhan stok darah setiap hari kami mengambil dari PMI, mereka terus aktif mencari pendonor sampai di perkebunan sawit,” lanjutnya.

Sementara Kepala Unit UDD PMI Kotim, dr. Yuendri Irawanto mengakui sebelumnya kondisi persediaan darah di PMI menipis sedangkan permintaan rumah sakit sangat tinggi.

BACA JUGA:   RSUD dr Murjani Sampit Belum Terima Pasien Caleg Terapi Kejiwaan Pasca Pemilu

“Sekarang sudah mulai normal, berkat adanya donor darah massal dari beberapa instansi dan orang datang secara sukarela di Kantor PMI,” pungkas dr. Yuendri Irawanto.

(ibra)