Target PAD Katingan Rp1 Triliun Lebih Tahun 2022

IST/BERITA SAMPIT - Bupati Katingan Sakariyas.

KASONGAN – Bupati Katingan Sakariyas membuka secara secara resmi Rapat Evaluasi Penerimaan Pendapatan Asli Daerah Triwulan III (Tiga) sampai dengan 31 Agustus Tahun Anggaran 2022, di Aula Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Katingan, Selasa 13 September 2022.

Hadir mendampingi Bupati Katingan dalam acara tersebut Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Katingan Marwan Susanto, Perwakilan Polres Katingan, Perwira Penghubung Kodim 1015 Sampit di Kasongan, sejumlah Kepala Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) dan tamu undangan yang hadir.

Bupati Sakariyas, mengatakan pada tahun anggaran 2022 untuk triwulan III (tiga) sampai dengan 31 agustus tahun 2022, realisasi pendapatan daerah Kabupaten Katingan sebesar Rp750.573.853.464 (tujuh ratus lima puluh milyar lima ratus tujuh puluh tiga juta delapan ratus lima puluh tiga ribu empat ratus enam puluh empat rupiah) atau 62,14% dari target pendapatan daerah sebesar Rp1.207.926.074.584,(satu triliun dua ratus tujuh milyar sembilan ratus dua puluh enam juta tujuh puluh empat ribu Lima ratus delapan puluh empat rupiah), terdiri dari :

BACA JUGA:   Lantik Pj Kades dan PAW BPD, Pj Bupati Katingan Sampaikan Pesan Ini

1. Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp55.362.833.314.02 (lima puluh lima milyar tiga ratus Enam puluh dua juta delapan ratus tiga puluh tiga ribu tiga ratus empat belas rupiah dua sen) atau 49,34% (empat puluh sembilan koma tiga puluh empat persen),

2. Pendapatan transfer (dana perimbangan) sebesar Rp695.211.020.149,98,00 (enam ratus sembilan puluh lima milyar dua ratus sebelas juta dua puluh ribu seratus empat puluh sembilan rupiah sembilan puluh delapan sen) atau 63,45% (enam puluh tiga koma empat puluh lima persen);

“Dan pada tahun 2022, kita mempunyai target Pendapatan Daerah sebesar Rp1.207.926.074.584,00 (satu triliun dua ratus tujuh milyar sembilan ratus dua puluh enam juta tujuh puluh empat ribu lima ratus delapan puluh empat rupiah),” Mantan Pimpinan Bank Kalteng Cabang Kasongan ini.

BACA JUGA:   Satlantas Polres Katingan Gelar Operasi Keselamatan Telabang 2024 dengan Cara Unik

Dari jumlah tersebut terdiri dari PAD sebesar Rp112.200.485.800 (seratus dua belas milyar dua ratus juta empat ratus delapan puluh lima ribu delapan ratus rupiah), dan Pendapatan Transfer (dana perimbangan) sebesar Rp1.095.725.588.784 (satu triliun sembilan puluh lima milyar tuwuh ratus dua puluh lima juta lima ratus delapan puluh delapan ribu tujuh ratus delapan puluh empat rupiah).

Sehingga dalam rangka menjamin ketersediaan anggaran untuk membiayai belanja dan pembiayaan daerah Kabupaten Katingan serta untuk mengetahui progres capaian realisasi penerimaan pendapatan daerah tersebut maka perlu dilakukan evaluasi terhadap realisasi pendapatan daerah untuk triwulan III (tiga) sampai dengan 31 agustus tahun 2022 ini.

“Untuk melihat tingkat keberhasilan yang sudah dicapai, juga dimaksudkan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang menjadi penghambat dan selanjutnya dapat menentukan strategi terbaik untuk mengoptimalkan pendapatan daerah pada triwulan IV tahun 2022 serta pendapatan daerah tahun 2023,” pungkasnya. (Annas).