Panen Nusantara Dijadwalkan Pada Pertengahan Maret 2023

IST/BERITA SAMPIT - Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo.

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo mengatakan, Panen Nusantara rencananya dijadwalkan pada pertengahan Maret 2023 mendatang.

Hal ini disampaikannya saat menghadiri Rakernas APPSI tahun 2023 yang dibuka secara resmi Presiden RI Joko Widodo di Ballroom Hotel Novotel Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Kamis 23 Februari 2023.

BACA JUGA:   THM Diminta Patuhi Jam Operasional Ramadan demi Menjaga Ketenangan Masyarakat

“Mudah-mudahan tidak ada halangan, karena pertengahan Maret memang sudah waktunya musim tanam Oktober-Maret, karena padi di bulan Maret sudah bisa dipanen semuanya serentak,” katanya.

Edy menyatakan Pemerintah Provinsi Kalteng siap mendukung pelaksanaan Panen Nusantara di lokasi Food Estate di wilayah Kalteng.

“Mudah-mudahan ini bisa dipersiapkan dengan baik dari kita sebagai tuan rumah. Oleh karena itu, ini menjadi prioritas utama untuk pelaksanaan Panen Nusantara,” pungkasnya. (Hardi).

BACA JUGA:   Kepala Bappeda Litbang Kalteng Hadiri Musrenbang RKPD Pulang Pisau