Ketua DPRD Palangka Raya: Operasi Pasar Murah Mampu Tekan Inflasi

Pegawai DPKUKMP Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah melakukan pengecekan harga sejumlah bahan pokok di pasar tradisional yang ada di kota setempat, beberapa waktu lalu. ANTARA/HO-Dokumentasi Pribadi

PALANGKA RAYA – Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah Sigit K Yunianto mengatakan operasi pasar murah yang sering dilaksanakan pemerintah kota (pemkot) setempat mampu menekan tekan inflasi yang terjadi di daerah setempat.

“Rencana operasi pasar yang disiapkan pemkot dalam waktu dekat ini, tentunya sangat membantu masyarakat dan menurut saya mampu menekan terjadinya inflasi di daerah kita,” katanya di Palangka Raya, Senin 27 Februari 2023.

Sigit yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Asosiasi DPRD Kota Seluruh Indonesia (ADEKSI) itu menuturkan, dengan mulai naiknya sejumlah harga bahan pangan di daerah setempat tentunya pemerintah tidak pernah diam.

Bahkan melalui Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil Menengah dan perindustrian (DPKUKMP) Kota Palangka Raya, selalu melakukan pemantauan ke pasar yang ada di daerah setempat dengan tujuan mengetahui perkembangan harga komoditas di pasar.

BACA JUGA:   Subsidi Ongkos Angkut Distribusi Beras Diharapkan Bisa Tekan Kenaikan Harga

“Setahu saya berbagai strategi sudah disiapkan oleh pemkot untuk menekan terjadinya kenaikan harga komoditas di pasar tradisional. Bahkan operasi pasar juga akan dilaksanakan jelang Ramadhan 1444 Hijriyah, agar masyarakat tidak resah dengan kondisi sejumlah harga yang biasanya mengalami kenaikan,” ucapnya.

Pemerintah setempat juga wajib melakukan pengawasan terhadap oknum-oknum pedagang yang diduga memanfaatkan momentum hari-hari keagamaan seperti Ramadhan, untuk melakukan penimbunan bahan pokok.

Sehingga oknum-oknum pedagang nakal tersebut, memainkan harga komoditas pangan yang mereka jual dengan seenaknya.

“Ya hal itu jangan sampai terjadi. Masyarakat yang mengetahui terkait hal itu segera laporkan ke pihak yang berwajib, agar oknum tersebut bisa ditindak tegas sesuai dengan aturan yang berlaku,” bebernya.

BACA JUGA:   Subsidi Ongkos Angkut Distribusi Beras Diharapkan Bisa Tekan Kenaikan Harga

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari DPKUKMP Kota Palangka Raya pada hari ini harga sejumlah komoditas di pasaran ada beberapa yang mengalami kenaikan, seperti harga beras lokal yaitu beras mayang dari harga Rp25 ribu per kilogram kini menjadi Rp27 ribu per kilogram.

Selanjutnya harga Beras Mangkok dari harga Rp15 ribu per kilogram kini menjadi Rp16 ribu per kilogram, kemudian cabai merah biasa dari harga Rp35 per kilogram kini menjadi Rp50 ribu per kilogram, cabai rawit merah dan hijau semula di angka Rp50 ribu per kilogram kini menjadi Rp55 ribu per kilogram, bawang putih dari Rp28 ribu per kilogram kini menjadi Rp30 ribu per kilogram.

(ANTARA)