Akhirnya Sabu Seberat 5 Kg Lebih Dimusnahkan, AKBP Bayu Wicaksono: Jajaran Polres Kobar Tetap Komitmen Kapan Saja Siap Memerangi Narkoba

IST/BERITA SAMPIT - Kapolres Kobar bersama Dandim 1014 PBun, dan  Kadis Kesehatan serta  sejumlah unsur terkait lainnya, sedang memusnahkan sabu seberat 5 Kg lebih.

PANGKALAN BUN – Narkoba jenis sabu-sabu seberat 5 Kg lebih, jika diuangkan sekitar Rp6,5 milliar, yang siap diedarkan dan tertangkap Polisi, akhirnya oleh Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono, bersama unsur Forkopimda, Dandim 1014 PBun Letkol Arm Yoga Permana, perwakilan dari Kejari dan Kadis Kesehatan Kobar Achmad Rois, serta Kasat Narkoba Polres Kobar, dimusmnahkan di Aula Polres Kobar, Jumat 26 Mei 2023.

Dalam kegiatan pemusnahan sabu tersebut, juga disaksikan (hadir) oleh 4 tersangka, yakni Irvan, Isfa Fadhila Wati, Saifullah dan Niko Satrio.

BACA JUGA:   Terjadi Tawuran di Nur Mentaya Saat Malam Minggu

“Narkoba jenis sabu yang dimusnahkan, berat kotor 5.278,99 gram atau berat bersih 5.026,99 gram kemudian disisihkan dengan berat bersih 0,48 gram untuk diperiksa di BPOM Palangka Raya. Selain itu juga 7,11 gram atau berat bersih 6, 23 gram sabu tersebut disisihkan guna dihadirkan sebagai barbuk di persidangan,” kata Kapolres, usai giat pemusnahan kepada awak media.

Menurut Kapolres, 18 butir pil ekstasi yang disita dari para tersangka tersebut dengan berat kotor 10,45 gram atau berat bersih 10,05 gram disisihkan sebanyak 0,71 gram atau berat bersih 0,51 gram disisihkan guna di persidangan.

BACA JUGA:   Bank Kalteng Pangkalan Bun Bersama PIP Berbagi Berkah Takjil di Bulan Ramadan

Adapun pemusnahan barbuk tersebut, dengan cara dimasukan ke air dalam ember, kemudian dicampur dengan cairan pembersih lantai.

“Kami bersama jajaran Polres Kobar, tetap komitmen siap memerangi peredaran narkoba. Untuk itu mhon dukungan semua pihak khususnya masyarakat,“ pungkas Kapolres AKBP Bayu Wicaksono. (Man)