Anggaran di Ajang Porprov Kalteng Sekitar Rp 3,271 Miliar, Juni Gultom: “Jadilah Mental Sang Juara”

IST/BERITA SAMPIT - Plh. Sekda Kobar Juni Gultom.

PANGKALAN BUN – Pesta akbar perhelatan Pekan Olahraga Provinsi ( Porprov ) Kalimantan Tengah ( Kalteng ), tinggal sampai menghitung hari pada bulan Juli 2023 mendatang, siapa akan digelar di Kota Sampit Kabupaten Kotim.

Agar seluruh kontingan cabang olah raga (cabor) dari Kabupaten Kobar, lebih semangat berlaga di arena Porprov, maka Pemkab Kobar sudah menyiapkan anggaran cukup signifikan yakni sekitar Rp 3,271 milyar.

“Anggaran APBD murni 2023 Rp.1,8 milyar. Rencana melalui Anggaran mendahului Perubahan APBD 2023 sebesar 1,469 milyar. Sehingga totalnya kurang lebih 3,271 milyar “, kata Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah ( BPKD ), saat dikonfirmasi Selasa, 20 Juni 2023.

BACA JUGA:   Kapolres Kobar dan Insan Pers Bagikan Takjil dan Buka Puasa Bersama

Pj.Bupati Kobar H.Budi Santosa, melalui Plh. Sekretaris Daerah ( Sekda ) Kabupaten Kobar Juni Gultom, saat dikonfirmasi dengan jumlah anggaran tersebut diharapkan cukup memadai untuk semua atlit dari Kobar.

“Sebelumnya saya mengucapkan , selamat bertanding buat kontingen Kabupaten Kobar, tetap semangat junjung tinggi sportifitas. Dan jadilah mental sang juara, pantang menyerah demi semboyan Marunting Batu Aji , ( Menuju Kejayaan “, jawab Juni Gultim.

BACA JUGA:   Menjelang Lonjakan Mudik Lebaran 2024, PT. Dharma Lautan Utama Kumai Siapkan 4 Armada Kapal

Menurut Juni Gultom, Pemkab Kobar percaya dan yakin seluruh Kontingen dari Kobar, bakal meraih prestasi. Kalau semuanya kompak bersatu padu penuh semangat untuk merebutkan jadi ‘Sang Juara’.

“Untuk itu, juga diharapkan seluruh kontingan cabor dari Kobar selama kegiatan pertandingan dapat bekerjasama dengan baik, dan junjung tinggi dan harumkan nama baik Kabupaten Kobar, dengan semangat juang yang membara sehingga semua atlit dari Kobar bisa menjadi sang juara meraih prestasi yang gemilang,” tegas Juni Gultom, memberi semangat. (Man).