Baru Dipasang, CCTV Masjid di Kota Sampit Dirusak

IST/BERITA SAMPIT- Pengrusakan CCTV di Masjid Nurul Iman Al Juhari Jalan Tidak 4 oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.

SAMPIT – Kamera pengawas atau CCTV Masjid Nurul Iman Al Juhari Jalan Tidar IV, Kelurahan Baamang Barat, Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotawaringin Timur dirusak oleh seorang oknum warga pada Selasa 17 Oktober 2023 malam.

Bahkan pengrusakan itu tampak terlihat dalam kamera tersebut, selain itu terduga pelaku juga tampak terlihat jelas.

Pengurus masjid Abdul Gani mengatakan pengrusakan CCTV itu sempat mereka oknum pelaku saat itu. Padahal kamera itu baru saja dipasang pada Selasa siang.

BACA JUGA:   Sejumlah Jalan di Kecamatan Mentaya Hulu Kembali Alami Rusak Parah Akibat Dilintasi Mobil TBS Melebihi Beban

“Kita pasang CCTV Selasa siang jam 13.00 WIB selesai, kemudian pukul 2.36 WIB dirusak,” katanya Kamis 19 Oktober 2023.

Menurut Abdul Gani mereka berharap pihak kepolisian bisa segera menindak pelaku tersebut agar tidak semakin meresahkan dan memberikan rasa tenang bagi warga dalam beribadah.

“Tindakan pelaku ini sangat meresahkan jemaah masjid yang ingin melaksanakan ibadah,” tegasnya.

BACA JUGA:   Galian C Diduga Ilegal di Cempaga, Begini Respon Kapolsek hingga Kapolres

Mereka juga khawatir jika dibiarkan bisa menimbulkan kerawanan sosial, yang bukan tidak mungkin memicu konflik sosial di masyarakat. (Ibra)