Kobar Terima Penghargaan Tabbe award 2023

Gusti/BERITASAMPIT : Pj Bupati Kobar foto bersama Ketua DPRD Kobar, Ketua ll DPRD Kobar dan Kadis Pertanian Kobar.

PANGKALAN BUN – Pj Bupati Kotawaringin Barat Kobar Menghadiri Acara Penyerahan Penghargaan Tabbe (Tani Baik dan Berkah) AWARD Tahun 2023 Acara yang di adakan oleh Dinas Pertanian dan Tanaman pangan (Distan) ini digelar dihalaman kantor pertanian jalan A Yani Kelurahan Baru Kabupaten Kotawaringin Barat (kobar)

Dalam sambutanya Pj Bupati Kobar H.Budi Santosa mengatakan,saya mengaprisiasi kepada Dinas Pertanian Kabupaten Kotawaringin Barat yang telah membawa nama baik Kabupaten Kotawaringin Barat pada even even ditingkat daerah maupun tingkat nasional

“Saya merasa terharu dan bangga kepada 16 orang yang mendapatkan penghargaan Tabbe Award Tahun 2023 ini. Saya ucapkan selamat kepada bapak, ibu petani gapokan, penyuluh yang mendapatkan penghargaan pada Tabbe Award tahun 2023 dan tak lupa selamat menjalankan purna tugas kepada bapak ibu yang telah memasuki masa pensiun tahun 2023 ini. Semoga dalam menjalani masa pensiun tetap bahagia sehat sejahtera dan terus berkontribusi pada dunia pertanian walaupun sudah tidak menjadi PNS,” kata Pj Bupati

BACA JUGA:   Awal Ramadan, Warga Laksanakan Tarawih di Masjid Alhijrah

“Saya atas nama Pj Bupati Kobar maupun pribadi mengucapkan terimakasih dan penghargaan setinggi tinginya kepada bapak, ibu yang telah memasuki purna tugas,” imbuhnya

Lanjutnya atas pengabdian dedikasi dan loyalitas yang bapak,ibu berikan dalam melayani masyarakat petani khususnya di kobar ini,semoga seluruh pengabdian bapak ibu menjadi amal ibadah yang akan mendapat balasan dari Allah SWT?

BACA JUGA:   Ketua MUI Kobar Prihatin, Iklan Judi Slot Online Membawa Salah Satu Nama Agama

Diakhir acara ini Pj Bupati Bersama Ketua DPRD Kobar dan Wakil Kerua ll DPRD Kobar menyerahkan penghargaan,piala dan hadiah dari Dinas Pertanian kepada 16 pemenang dan juga memberikan tanda tali asih kepada 8 orang yang telah purna tugas /pensiun, (Gusti/Man)