Pembangunan Duta Mall di Palangka Raya Harus Sesuai SOP

IST/BERITA SAMPIT - Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya Wahid Yusuf.

PALANGKA RAYA – Pembangunan Duta Mall yang berada di Jalan Adonis Samad Kota Palangka Raya mendapat sorotan Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya Wahid Yusuf.

“Saat lewat pembangunan duta mall Palangka Raya, ada senangnya namun juga ada sedih nya, senangnya yang pasti akan membuka banyak lapangan pekerjaan buat warga kota Palangka Raya, yang sedih nya melihat keamanan penjaga perusahan pembangunan yang berjaga tidak menggunakan jasa pengamanan dari orang daerah,” katanya, Senin 18 Desember 2023.

Intinya yang jaga bukan putra daerah, padahal putra daerah dan ormas Kalteng ini banyak, apakah pihak manajemen duta mall meragukan putra daerah sebagai keamanan pembangunan.

“Selain itu juga yang lebih sedihnya pembangunan di daerah Palangka Raya ini setiap pembangunan pasti ada plang ijin mendirikan bangunan (imb), tapi ini kok tidak ada dari awal di mulai nya pembangunan, bukan apa-apa yang lain tiap ingin memulai pekerjaan pasti harus ada imb nya dulu,” tambahnya.

BACA JUGA:   Subsidi Ongkos Angkut Distribusi Beras Diharapkan Bisa Tekan Kenaikan Harga

Tentunya ini perlu di pertanyakan mana SOP dan pihak-pihak terkait, ingat izin dan plang ini dari awal pembangunan tidak ada, semoga setelah adanya hal ini besok sudah keluar atau sudah di pasang dan ingat kawan-kawan putra daerah kalian wajib minta peran untuk keamanan dan di libatkan dalam kegiatan.

“Kawan saya yang lain kok pada diam, kawan-kawan tolong juga di info dan di cari tahu kebenaran status saya ini, maaf bukan usil, tapi saya tidak munafik coba komunikasi tapi tidak di respon, selain itu kenapa baru mempermasalahkan dari sekarang tidak dari awal, jujur kita tahu adanya pembangunan duta mall itu tapi kita tidak ada diajak komunikasi dan saya tidak tidak tahu apakah ada komunikasi dengan ketua atau siapa, yang pasti kami pimpinan ini harus diberitahukan,” lanjutnya.

BACA JUGA:   Subsidi Ongkos Angkut Distribusi Beras Diharapkan Bisa Tekan Kenaikan Harga

Pernah saat itu, sekitar 3 bulan 4 bulan yang lalu berkomunikasi, ternyata memang belum dan masih berproses lalu ditanya kenapa tidak ada komunikasi dengan DPR dengan yang lain.

“Pihak managemennya menjawab bahwa selama membangun izin atau apa itu tidak pernah berkomunikasi dengan DPR itu jawaban mereka, jadi kami pun diam dan kenapa saya ributkan sekarang yang penting sudah saya ingatkan saat itu, tapi karena tidak ada respon lalu saya ributkan,”ungkapnya.(yud)