Bawaslu Pulang Pisau Sosialisasi Kepemiluan Kepada Penyandang Disabilitas

IST/BERITA SAMPIT - Foto bersama peserta dan panitia usai acara Sosialisasi Kepemiluan Kepada Penyandang Disabilitas di SLB Pulang Pisau.

PULANG PISAU – Dalam upaya memberikan pemahaman kepemiluan kepada penyandang disabilitas pada Pemilu serentak tahun 2024, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Pulang Pisau melakukan kegiatan Sosialisasi partisipatif bagi penyandang disabilitas dengan tema Pemahaman Kepemiluan bagi Penyandang Disabilitas.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Sekolah Luar Biasa (SLB) Pulang Pisau, Rabu 7 Februari 2024 dengan dihadiri Anggota Bawaslu Pulang Pisau Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Parmas dan Humas, Siti Rahmawati beserta Staf Kesekretariatan Bawaslu Pulang Pisau.

Dengan melibatkan peserta sosialisasi siswa dan siswi penyandang disabilitas SLB Pulang Pisau yang sudah memiliki hak pilih atau berusia 17 tahun.

BACA JUGA:   Pembangunan Jalan Tumbang Nusa untuk Hindari Terputusnya Perekonomian Masyarakat Kalteng-Kalsel

Saat dimintai keterangan, Kamis 8 Februari, Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Zahrotul Mufidah mengatakan kegiatan sosialisasi bagi penyandang disabilitas ini sangatlah penting. Karena kata Rahmawati, mereka juga memiliki hak yang sama, yakni hak untuk memilih calon pemimpin pada Pemilu serentak 2024 mendatang.

”Karena sangat diharapkan bagi penyandang disabilitas yang sudah berusia 17 tahun saat hari pemungutan suara nanti dapat memberikan hak pilihnya dan tidak Golput,” katanya.

Kepada seluruh elemen masyarakat yang sudah memiliki hak pilih, termasuk penyandang disabilitas kata Zahrotul, Bawaslu Pulang Pisau berharap agar dapat memberikan hak suaranya dalam memilih pemimpin pada Pemilu tanggal 14 Februari 2024 mendatang.

BACA JUGA:   Pembangunan Jalan Tumbang Nusa untuk Hindari Terputusnya Perekonomian Masyarakat Kalteng-Kalsel

Sementara Kepala SLB Pulang Pisau, Masciani menyambut baik dan berterima kasih kepada Bawaslu Pulang Pisau yang telah melaksanakan sosialisasi kepada peserta didiknya SLB Pulang Pisau terkait pemahaman tentang kepemiluan bagi siswa-siswi penyandang disabilitas.

”Dengan adanya sosialisasi pemahaman tentang kepemiluan ini diharapkan siswa-siswi yang sudah memiliki hak pilih menjadi lebih paham apa yang menjadi tugas mereka saat hari pemungutan suara 14 Februari 2024 mendatang, ” pungkasnya. (Denny)