Akun Palsu Diduga Modus Penipuan Beraksi Mengatasnamankan Bupati Kotim

NARDI/BERITA SAMPIT - Bupati Kotim Halikinnor saat diwawancarai.

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor mengingatkan masyarakat adanya mengingatkan adanya akun palsu mengatasnamankan dirinya yang digunakan orang tak bertanggung jawab yang diduga untuk melakukan penipuan.

Akun facebook maupin akum WhatsApp tersebut bermodus menghubungi seseorang lalu memberitahukan bahwa akan diberikan bantuan oleh pemerintah daerah.

“Masyarakat yang menemukan atau dihubungi akun itu jangan percaya, berkedok akan memberikan bantuan langsung, harusnya bantuan itu ada mekanismenya dari pemkab, tidak langsu disetor,” kata Halikinnor, Senin 4 Maret 2024.

BACA JUGA:   Jalan Rusak di Desa Tanjung, Bawan dan Kuayan Mulai Diperbaikan

Zaman saat ini semakin canggih , teknologi juga berkembang, begitu pula modus penipuan juga semakin berkembang, masyarakat diharapkan waspada.

“Hal ini yang harus diwaspadai, jangan sampai masyarakat tertipu,” ungkapnya.

Peran media sangat penting agar menyampaikan hal semacam itu agar tidak memakan korban dikemudian hari, serta memberantas informasi hoaks yang beredar di masyarakat. (Nardi)

BACA JUGA:   Polsek Baamang Diminta Tegas Tangani Laporan Pungli Parkir SPBU KM 8 Tjilik Riwut