Cetak Kader Unggul, PC PMII Sampit Gelar PKD

    SAMPIT – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) Cabang Sampit merupakan organisasi kemahasiswaan terbesar di Kabupaten Kotawaringin Timur.

    Sedikitnya ada 5 komisariat dari berbagai kampus, antara lain Komisariat Muhammad al-Fatih UNDA Sampit, Hasan al-Basri UNDA Seruyan, Ibnu Sina AKPER Pemkab Kotim, Abu zayd Abd Rahman STIE Sampit, komisariat persiapan Abu Walid Muhammad STIH Sampit.

    PMII Cabang Sampit melaksanakan Pelatihan Kader Dasar (PKD) dengan mengusung tema “Rapatkan Barisan Menuju PMII Untuk Membangun Generasi Muda yang Rahmatan Lilalamin” diaman kegiatan tersebut dilaksanakan dari tanggal 16 November 2017 sampai 19 November 2017 di Balai Penataran Guru (BPG) Kotim, Kalimantan Tengah.

    “Materi yang disampaikan dalam kegiatan ini mengajak anggota untuk lebih memahami peran penting PMII bagi agama, bangsa dan negara dimana pun mereka berada” ucap Riyan Saputra yang merupakan ketua panitia dalam kegiatan itu, Minggu (19/11/2017).

    Di katakan Riyan, untuk peserta dalam kegiatan tersebut berjumlah 24 orang terdiri dari 7 perempuan dan 17 laki-laki yang dimana para peserta begitu antusias dalam menyelesaikan PKD

    Sementara itu Ketua umum PC PMII Sampit Rahmat Ipandi menjelaskan, PKD ini memang selalu dilaksanakan setiap tahun, bahkan menurut dia PKD kali ini merupakan yang kedua kalinya selama kepemimpinannya di tahun 2017.

    “Harapan saya, dengan dilaksanakannya kegiatan ini mampu mencetak kader-kader hebat dan yang mampu meneruskan kepemimpinan saya selanjutnya” harapnya.

    “Tidak akan mudah membangun PMII jika kader-kadernya tidak memiliki persiapan intelektual dan loyalitas yang tinggi dalam membangun PMII, maka besar harapan saya agar outputan PKD hari ini harus benar-benar siap meneruskan estafet kepemimpinan selanjutnya,” tutup Ketua PC PMII Sampit yang akhir tahun akan selesai masa jabatanya.

    (im/beritasampit.co.id)