Bupati Sukamara dan Warga, Syukuran Bersama Ditengah Laut

    SUKAMARA – Masyarakat Kecamatan Pantai Lunci pada Kamis (7/12/2017) berkumpul di Pantai Citra untuk menyaksikan prosesi syukuran laut yang langsung dilakukan oleh Bupati Sukamara, Ahmad Dirman dengan rangkaian kegiatan berdoa ditengah laut dan melarung beras kuning serta air bunga.

    Kegiatan syukuran laut ke 8 Tahun 2017 memiliki nilai ekonomi dan nilai wisata, dengan adanya kegiatan ini, diharapkan banyak terjadi kegiatan ekonomi serta wisata.

    “Diharapkan kegiatan syukuran bisa terus dipertahankan dan ditingkatkan tidak saja sebagai acara rutin, tetapi juga sebagai potensi kepariwisataan dan kelautan,” ujar Ahmad Dirman usai melaksanakan doa ditengah laut.

    Dirman mengungkapkan bahwa syukuran laut adalah ungkapan rasa syukur para nelayan yang tidak terhingga kepada Allah SWT, atas segala nikmat serta rezeki yang selalu dilimpahkan kepada kita semua dari hasil laut khususnya di pesisir laut Kecamatan Pantai Lunci.

    “Kita tidak pernah menabur benih di laut, namun hasilnya terus melimpah,” pungkas Dirman. (sya/beritasampit.co.id)