Kemana Ya?.. Kok Istri Bupati Katingan Tidak Ikut Keliling Desa

    KASONGAN- Kunjungan kerja Bupati Katingan Ahmad Yantenglie, ke beberapa desa dalam satu pekan kedepan, boleh jadi selain sudah terprogramkan, tapi juga bermakna dirinya sedang berupaya move on dari masalah besar yang dihadapinya.

    Namun ada yang tidak seperti biasanya dan terlihat ada yang kurang. Pada kunjungan kerja ke desa hari pertama, Sabtu (14/1) dengan melantik 2 Kepala Desa di Kecamatan Katingan Tengah, Yantenglie hadir tidak beserta Istrinya Endang Susilawatie

    Ketidakhadiran Ketua TP PKK Katingan ini menjadi perhatian, pasalnya sejak kejadian tertangkap bupati dengan wanita lain, banyak warga menunggu keduanya hadir bersama-sama.

    “Ibu Endang kok tidak dibawa, padahal beliau sering hadir di acara kunjungan ke desa,” kata warga setelah melihat beberapa kiriman foto kegiatan kepala desa oleh Bupati Katingan.

    Bagi warga Katingan kehadiran bupati dan istri ke desa menjadi hal yang ditunggu. Apalagi pasangan pemimpin Katingan sudah diketahui serasi bila dilihat pada Kalender, baleho dan spanduk yang didistribusikan Pemkab.

    Menurut informasi lain yang didapat, diduga ketidakhadiran Ketua TP PKK ke agenda Bupati karena ada halangan lain, karena baru-baru ini dilanda duka mendalam. Hartoni, Kapala Dinas Katingan mengalami kecelakaan hingga mobilnya terbakar usai menabrak kios di Jl Tjilik Riwut Palangka Raya.(kwt/beritasampit.com)