​BPJS Kota Palangka Raya Sosialisasi Program JKN-KIS di LK2 Regional

    PALANGKA RAYA – BPJS Kesehatan kota Palangka Raya melaksanakan kegiatan sosialisasi program JKN-KIS pada peserta Intermediate Training (LK2) tingkat regional Kalteng-Sel di anjungan Kabupaten Kotim, Palangka Raya, Jumat (7/4/2017).

    Sosialisasi yang disampaikan kepada peserta LK2 dan jajaran pengurus HMI Cabang Palangka Raya ini bertujuan untuk memberikan informasi, mengenalkan dan memberikan pemahaman tentang seluk beluk program dan manfaat JKN-KIS yang masih belum diketahui. Kata Aulia Rahman

    Aulia Rahman bagian Pemasaran BPJS Kesehatan Kota Palangka Raya mengatakan betapa pentingnya kesehatan dan hak-hak bagi pemegang kartu JKN-KIS dan kartu BPJS lainnya, terkhusus bagi mahasiswa.

    Sementara itu Rahmat Fauzi Ketua Umum HMI Cabang Palangka Raya mengatakan sengaja mengundang BPJS Kesehatan Kota Palangka Raya untuk mengisi sosialisasi atau materi tentang kesehatan.

    Sebab, kesehatan merupakan hal yang harus dijaga dan diperhatikan. Serta agar kader HMI juga ikut serta dalam mendukung program negara dalam terwujudnya sistem jaminan sosial nasional (SJSN).

    (dsz/beritasampit.co.id)