APBD 2018 Harus Konsisten Pada 9 Prioritas Pembangunan

    SAMPIT – Anggota Fraksi Amanat Nasional Demokrat DPRD Kotawaringin Timur (Kotim), Syahbana, meminta supaya RAPBD tahun anggaran 2018, harus konsisten terhadap program pemerintah daerah yang memprioritaskan 9 item pembangunan.

    “APBD murni tahun 2018 harus tepat sasaran terhadap Rencana Pembanguan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) ditahun 2018 hingga tahun 2021, maka kita harus konsisten pada 9 prioritas pembangunan daerah,” ujar politisi NasDem tesebut, Minggu (15/10/2017).

    Adapun 9 item prioritas tersebut disebutkannya yakni terdiri dari, Infrastruktur, ketahanan pangan, penguatan pemerintah desa, pemberdayaan ekonomi, pelestarian lingkungan, penanggulangan bencana.

    Kemudian lagi sambungnya, yang tak kalah penting yakni peningkatan pariwisata dan pelestarian budaya serta peningkatan kwalitas masyarakat, tata kelola pemerintah yang bersih, efektif, demokratis, dan terpercaya. “Jadi 9 prioritas tersebut, harapan saya harus masuk dalam sasaran RKPD tahun 2018 nanti,” tutupnya. (fzl/beritasampit.co.id)

    Editor: DODY