Polres Sukamara Siapkan Ratusan Personil Amankan Pilkada

    SUKAMARA – Sebanyak 180 personil Polres Sukamara disiapkan untuk pengamanan pemilihan kepala daerah bupati dan wakil bupati di wilayah tersebut.

    Kapolres Sukamara, AKBP Andiyatna, bahwa dalam pelaksanaan pilkada keamanan merupakan faktor utama dan memiliki peran strategis dalam menentukan kelancaran dan kesuksesan seluruh tahapan pilkada.

    “Potensi ganguan keamanan diprediksi akan lebih kompleks dibandingkan dengan penyelanggaraan pemilu kada Provinsi Kalteng tahun 2015,” ungkap Andiyatna saat memimpin apel gelar pasukan mantap Praja telabang 2018 di halaman Mapolres Sukamara, Jumat (5/1/2018).

    Menurut Andiyatna, hubungan yang sangat dekat antara elit atau pasangan calon dengan masyarakat pemilih menjadi salah satu faktor penyebab rentan terjadinya gesekan atau bentrok antara massa pendukung, maupun ganguan kamtibmas lainnya sehingga dapat menyebabkan keresahan.

    “Dalam pilkada Kabupaten Sukamara tahun 2018 terdapat berbagai potensi kerawanan yang memerlukan perhatian serius dan semua personil Polres Sukamara untuk mengantisipasi sejak dini agar tidak berkembang menjadi ganguan yang dapat menghambat jalannya seluruh tahapan pilkada,” terang Andiyatna. (sya/beritsampit.co.id)