‘Raja Buah’ Banjiri Sukamara Harga Rp25 Ribu

    SUKAMARA – Istilah raja buah memang tepat jika disematkan pada Durian, buah yang satu ini menjadi kegemaran sebagian besar masyarakat.

    Masyarakat juga bebas menikmati buah yang memiliki aroma khas dan menyengat ini sampai puas pasalnya saat ini buah dengan kulit berduri ini tengah membanjiri Bumi Gawi Barinjam.

    Banyak buah durian yang dijual berasal dari wilayah Kalimantan Barat tepatnya dari Kecamatan Manis Mata. Namun tidak sedikit juga dari Kecamatan Balai Riam dan Permata Kecubung yang dijual dipinggir jalan, di pasar bahkan diteras-teras rumah warga.

    “Sudah sebulan lebih musim durian, banyak sekali yang jualan sampai puas makan durian,” ujar Salsa, Selasa (17/7/2018).

    Harga yang ditawarkan juga relatif murah, jika diakhir bulan Juni lalu harga Durian masih malah berkisaran Rp 25 ribu sampai Rp 50 ribu berbuah, kini masyarakat bisa membeli dengan harga Rp 10 ribu perbuah.

    “Pas awal datang masih agak mahal Rp 100 ribu dapat tiga buah, kalau sekarang bisa dapat 10 buah dengan Rp 100 ribu,” terang Salsa.

    Sementara itu, salah satu pedagang buah durian, Basir mengatakan bahwa buah-buah yang dijual hasil panen dari kebun durian yang sudah berumur puluhan tahun diwilayah Kecamatan Manis Mata, Kalbar.

    “Karena sudah banjir seperti ini jadi murah harganya, dari kebun juga sudah murah kami membeli durian ini,” tukas pedagang buah asal Kalbar.

    (enn/beritasampit.co.id)

    EDITOR : MAULANA KAWIT