Pemkab Kobar Diminta Segera Sosialisasikan Soal Wisata Layar di Kumai

    KOTAWARINGIN BARAT – Kini yatcher dunia sedang minikmati Wonderful Sail To Indonesia (WSTI) 2018. Wisata layar terpanjang di dunia ini akan melintasi 7.000 kilometer perairan di Nusantara.

    Salah satu titik yang akan disinggahi oleh sekitar 70 kapal layar yang masuk di Indonesia ini adalah pelabuhan Kumai Kotawaringin Barat (Kobar) pada (7-10/10).

    Dalam hal ini, di Kumai salah satu yang dipromosikan adalah keindahan Tanjung Puting. Sebab itu anggota DPR RI komisi V Rahmat Nasution Hamka minta kepada pemerintah Kobar untuk segera mensosialisasikan kepada masyarakat.

    Kata anggota DPR RI Dapil Kalteng ini, yang terpenting dalam ajang perlombaan keindahan alam ini merupakan partisipasi masyarakat, hingga lebih semarak dan berefek ekonomi untuk masyarakat di Kobar.

    “Kita meminta pemerintah kabupaten segera mensosialisasikan dengan segera, kemudian banyak melibatkan partisipasi masyarakat agar lebih semarak dan juga ada multiplayer efek secara ekonomi untuk masyarakat. Itu yang terpenting,” ujarnya, Selasa (4/9/2018).

    Selain itu, menurut mantan anggota DPRD Kobar ini, dalam event yang akan berlangsung selama empat hari ini merupakan momen yang bisa dimanfaatkan masyarakat untuk menjual berbagai produk UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah).

    Bahkan, kata pemuda yang kerap menyebut dirinya Sang Pelayan ini saat dihubungi beritasampit.co.id, bahwa masyarakat juga dapat membangun jaringan persaudaraan untuk membuka akses usaha masyarakat itu sendiri.

    “Mereka bisa manfaatkan untuk menjual berbagai produk UMKM masyarakat dan juga bangun jaringan persaudaraan, silaturahim, sehingga juga masyarakat bisa semakin terbuka aksesnya,” tukas Mantan anggota DPRD Kalteng Rahmat N Hamka.

    (sps/beritasampit.co.id)

    Editot : Irfan