Sukamara Terus Membangun, Wakil Bupati Buka Kajian Lingkungan Hidup Strategis

    SUKAMARA – Wakil Bupati Sukamara, H Ahmadi membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) pembuatan Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) di Aula Bappeda setempat, Senin (15/10/2018).

    Ahmadi mengatakan bahwa KLHS wajib dilaksanakan, lantaran sebagai implementasi dari kebijakan pembangunan daerah RPJMD perlu kajian kaitan dengan aspek lingkungan.

    “Dan kajian KLHS ini wajib dilaksanakan yang diharapkan hasilnya dapat menjadi masukan dalam menyempurnakan RPJMD yang akan dilakukan dalam kurun waktu lima tahun,” ucap Ahmadi.

    Menurutnya, LKHS akan menjadikan RPJMD yang di susun memberikan nilai positif bagi masyarakat Kabupaten Sukamara yaitu terciptanya pembangunan yang berkelanjutan.

    “Pembangunan yang berkelanjutan itu baik untuk kesejahteraan generasi saat ini sampai yang akan datang,” kata Ahmadi.

    “Hal ini sesuai dengan visi misi bupati yang ke empat yaitu mendorong kemandirian ekonomi yang berbasis sumber daya alam lokal dengan memperhatikan kualitas lingkungan hidup,” jelas Ahmadi.

    (enn/beritasampit.co.id)

    EDITOR : MAULANA KAWIT