DPRD Kapuas Selalu Perjuangkan Aspirasi Masyarakat

    KUALA KAPUAS – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas selalu memperjuangkan setiap aspirasi masyarakat. Hal itu sebagaimana disampaikan Ketua DPRD Kapuas Algrin Gasan, belum lama tadi.

    “Dewan akan terus memperjuangkan setiap aspirasi masyarakat,” ucap legislator Partai Golkar ini.

    Lanjut Algrin menerangkan, bahwa setiap aspirasi masyarakat merupakan prioritas pembangunan. Oleh karenanya pihaknya akan selu memperjuangkan aspirasi masyarakat.

    Namun pria yang akrab dengan wartawan ini mengakui belum sepenuhnya aspirasi masyarakat bisa diriilkan, hal itu karena keterbatasan anggaran.

    “Makanya kita di dewan melihat aspirasi tersebut apakah prioritas atau sangat prioritas. Nah yang sangat prioritas ini kita goal kan duluan, tetapi bukan berarti yang prioritas itu kita abaikan, hanya saja ditunda dulu realisasinya. Perlu digarisbawahi aspirasi itu akan kita perjuangkan sampai goal,” terang Ketua DPRD Kapuas ini.

    Algrin menambahkan, yang saat ini masih menjadi aspirasi dan memang kebutuhan masyarakat adalah infrastruktur jalan jembatan. Karena konektivitas tiap desa, kecamatan dengan jalan kabupaten maupun provinsi itu sangat penting.

    “Ketika konektivitas ini semua terhubung maka akan lancarlah roda perekonomian masyarakat,” tukas wakil rakyat daerah pemilihan yang meliputi Kecamatan Basarang, Kapuad Barat dan Mantangai.

    (irfan/beritasampit.co.id)