Strong Man Kapolres Cup 2019, Triyanto : Hidup Sehat dan Menjauhi Narkoba

Kapolres Kobar AKBP Arie Sandy Zulkarnain Sirait, nampak saat menarik Mobil dalam Lomba Strong Man

PANGKALAN BUN – Triyanto Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotawaringin Barat (Kobar), mengatakan digelarnya lomba Strong Man Kapolres Cup 2019 sangat bermanfaat bagi generasi milenial karena kegiatan tersebut memberi memotivasi bagi pemuda untuk hidup sehat, berprestasi, dan menjauhi narkoba.

“Melalui kegiatan ini harapan kami agar kaum muda dapat termotivasi untuk hidup sehat dan menjauhi narkoba,” kata Triyanto, Minggu, (14/07/2019).

Seraya menambahkan pihaknya sangat mendukung kegiatan positif seperti ini. Apalagi, menjadi wadah bagi pecinta olahraga angkat berat dan binaraga.

Pantau beritasampit, nampaknya tidak banyak peserta lomba yang mampu menyelesaikan tantangan lomba. Sebagian besar hanya sampai pada kategori angkat ban. Dan yang tercepat dari tantangan awal hingga akhir, peserta lomba mampu menyelesaikan dalam waktu kurang dari 3 menit.

Terpisah Kapolres Kobar AKBP Arie Sandy Zulkarnain Sirait mengatakan dalam lomba adu kuat ini, ada 4 kategori.

Pertama, mengangkat barbel seberat 90 kilogram jarak sekitar 150 meter, mengangkat ban besar seberat 250 kg, didorong atau mengangkat sebanyak 4 kali balikan.

Selanjutnya, mengangkat tong berisi air 50 kilogram, diangkat meja 1 ke meja ke 2. Dan terakhir menarik mobil brimob dengan adu cepatan waktu.

“Acara ini digelar, baru dua kali dengan sekarang masih dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara. Harapan saya lomba ini akan terus dilaksanakan oleh Polres Kobar, tujuannya untuk menghibur masyarakat khususnya meraka yang hoby olah raga menolah body (badan),” imbuh Kapolres.

(Man/beritasampit).