Malam Pergantian Tahun Baru Dipusatkan di Lapangan Stadion Sport Center Kereng Humbang

Editor : Maulana Kawit

KASONGAN – Dalam rangka menyambut pergantian tahun 2020, pada 31 Desember 2019 malam, khususnya di Kabupaten Katingan bakal dipusatkan di Lapangan Stadion Sport Center Kereng Humbang, Kota Kasongan.

Demikian disampaikan Kabag Humas dan Informasi Setda Kabupaten Katingan, Lusen kepada sejumlah wartawan, Senin (16/12/2019) kemaren.

Malam pergantian tahun baru, bakal dihadiri oleh Bupati Sakariyas, Wakil Bupati Katingan Sunardi NT Litang dan sejumlah pejabat lainnya termasuk unsur Forum Komunikasi Pemerintah Daerah atau Forkopimda.

BACA JUGA:   Satpol PP Katingan Imbau Pengusaha Tidak Menjual Miras Selama Ramadan

Lusen mengimbau kepada masyarakat Katingan untuk bisa berbondong-bondong ke lapangan Stadion Sport Center Kereng Humbang Kasongan pada malam pergantian tahun nantinya.

“Mengenai apakah penentuan siapa mengisi acara hiburan malam tahun baru itu masih diinventarisir. Termasuk kemungkinan mengundang artis ibu kota. Namun kalau artis lokal sudah pasti,” tegas Lusen.

Lanjutnya menjelaskan, belum diketahui pasti apakah Pemerintah Kabupaten Katingan mendatangkan artis dangdut dari Ibu Kota Jakarta atau tidak. Tetapi, yang pasti adalah artis-artis lokal Kasongan dan Palangka Raya untuk menghibur masyarakat Katingan terlebih dulu.

BACA JUGA:   Umat Kristiani Kasongan Ramai Ziarah Kubur pada Malam Paskah

Kemudian, Dirinya menambahkan, bahwa acara pisah sambut pergantian tahun sudah dibentuk panitia dan sudah sekali diadakan rapat. Untuk ketua panitia malam hiburan dan pisah sambut tahun dipercayakan kepada Dody yang saat ini menjabat Sekretaris DPRD Kabupaten Katingan.

(nas/beritasampit.co.id)