Tim Buser DLH Kobar, Angkut Sampah Malam Pergantian Tahun Baru Sebanyak 4,5 Ton

PETUGAS. Tim Buser Sampah nampak membersihkan sampah setelah salat subuh. Rabu, 01 Januari 2020.

Editor: Maulana Kawit

PANGKALAN BUN – Tim Buser Sampah Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) membersihkan sampah-sampah yang berserakan di lokasi Bundaran Tugu Pancasila dan Jalan HM Rafii Pangkalan Bun.

Tim Buser Sampah mulai pukul 03.00 WIB sudah stanby, kemudian sekitar Pukul 04.00 WIB apel dan setelah salat subuh, pasukan mulai bergerak membersihkan sampah.

BACA JUGA:   Gempa di Tuban Terasa Hingga Kotawaringin Barat

Demikian diungkapkan Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan Limbah Bahan Berbahaya Beracun (B3) DLH Kabupaten Kobar, Robianur. Rabu, 1 Januari 2020.

“Alhamdulillah berkat kekompokan dan semangat tim buser sampah, Pukul 07.00 WIB semua sampah bekas perayaan tahun baru bisa dibersihkan dan terangkut semua kurang lebih 4,5 ton atau 2 rit dump truk, dan 1 pick up,” ujar Robianur.

BACA JUGA:   Sampaikan LKPJ TA 2023, Pj Bupati Ungkapkan Pertumbuhan Ekonomi di Kotawaringin Barat Semakin Meningkat

Sampah-sampah ini merupakan Pernak-pernik malam perayaan Tahun Baru 2020 disekitar lokasi Bundaran Tugu Pancasila dan Jalan HM Rafii Pangkalan Bun.

(Man/beritasampit).