747 Peserta Lulus Passing Grade SKD CPNS Lamandau

And/BS - 7 peserta yang mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar CPNS di sesi terakhir  Minggu 16 Februari 2020.

NANGA BULIK – Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Lamandau tahun rekrutmen 2019 resmi berakhir, Minggu, 16 Februari 2020 kemarin. Peserta yang mengikuti tes, terdapat 747 peserta yang lulus passing grade atau nilai ambang batas SKD.

“Jumlah peserta yang lulus passing grade SKD pada rekrutmen CPNS Kabuapten tahun 2019 ini berjumlah 747 orang,” ungkap Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Lamandau, Tahan Sandi, di Gedung Diklat BKPSDM Lamandau, Minggu 16 Februari 2020 Kemarin.

BACA JUGA:   Antisipatif Penyalahgunaan Senjata Api Dinas, Kapolres Lamandau Gelar Pemeriksaan

Iya menjelaskan, 747 peserta yang lulus passing grade SKD itu merupakan total peserta dari 43 sesi SKD yang berlangsung sejak 8 Februari 2020 lalu.

747 peserta yang perolehan nilai SKD-nya dinyatakan lulus passing grade tidak berarti otomatis berhak mengikuti tahapan selanjutnya yakni Seleksi Kompetensi Bidang atau SKB.

Tahan Sandi juga mengingatkan, bahwa untuk seleksi selanjutnya yaitu SKB memberlakukan sistem rangking dari poin yang didapat saat SKD, termasuk bagi peserta yang menggunakan nilai passing SKD tahun sebelumnya.

BACA JUGA:   Rayakan Kemenangan, Tim Paslon Prabowo-Gibran Kabupaten Lamandau Gelar Syukuran 

(And/beritasampit.co.id)