Tujuh Kecamatan di Kotim Bebas Covid-19

DATA COVID-19: IST/BERITASAMPIT - Data Pantau Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Kotawaringin Timur, Rabu 15 April 2020 hingga pukul 12.00 WIB.

SAMPIT – Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) hingga kini masih tanggap darurat Covid-19. Hal ini disampaikan Bupati Kotim Supian Hadi, selaku Ketua Gugus Tugas Covid-19, setalah adanya pasien yang dinyatakan positif terinfeksi virus corona.

Hingga Rabu 15 April 2020, berdasarkan update pantauan Gugus Tugas Kotim, terakumulasi jumlah ODP 50 orang, PDP 7 orang dan Positif 3 orang. Mereka tersebar di 10 kecamatan dari 17 kecamatan di Kabupaten Kotim.

Dikutip dari laman siaga.kotimkab.go.id terdapat 3 (tiga) kecamatan masuk kategori zona merah, yakni Mentawa Baru Ketapang, Baamang dan Kota Besi. Hal ini disebabkan ketiga pasien positif berasal dari kecamatan tersebut masing-masing 1 orang pasien.

BACA JUGA:   Satu Pekan Berlalu, Polisi Masih Kesulitan Ungkap temuan Bayi di Sungai Mentaya

Adapun kecamatan yang masuk zona kuning karena adanya pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 2 kecamatan, yakni kecamatan Parenggean dan Telawang.

Kemudian untuk kecamatan yang terdeteksi terdapat orang dalam pemantauan (ODP) berjumlah 5 kecamatan, yaitu kecamatan Cempaga, Seranau, Pulau Hanaut, Bukit Santuai dan Antang Kalang.

Sementara dari 17 kecamatan yang ada di Kotim, 7 kecamatan dinyatakan terbebas dari Covid-19 atau zona putih, diantaranya Kecamatan Telaga Antang, Tualan Hulu, Mentaya Hulu, Cempaga Hulu, Mentaya Hilir Selatan, Mentaya Hilir Selatan dan kecamatan Teluk Sampit.

Berikut data sebaran Civid-19 selengkapnya, update 15 April 2020 pukul 12.00 WIB, untuk 17 kecamatan di Kabupaten Kotim;

BACA JUGA:   Duduki Lahan Bawa Sajam Hingga Lakukan Pemanenan, Kuasa Hukum: Kuasai Lokasi Atas Surat Tugas Pengacara, Itu Tidak Dibenarkan!

– Mentawa Baru Ketapang, 32 ODP, 1 PDP, 1 Positif.
– Baamang, 8 ODP, 1 PDP, 1 Positif.
– Kota Besi, 2 ODP, 2 PDP, 1 Positif.
– Cempaga, 3 ODP.
– Cempaga Hulu, (NIHIL)
– Parenggean, 2 PDP.
– Telaga Antang, (NIHIL)
– Antang Kalang, 1 ODP.
– Tualan Hulu, (NIHIL)
– Mentaya Hulu, (NIHIL)
– Bukit Santuai, 1 ODP.
– Telawang, 1 PDP.
– Mentaya Hilir Selatan, (NIHIL)
– Mentaya Hilir Utara, (NIHIL)
– Seranau, 2 ODP.
– Pulau Hanaut, 1 ODP.
– Teluk Sampit, (NIHIL).
(Jun/beritasampit.co.id).