Kapolsek Murung Ajak Anggotanya Semprotkan Disinfektan Ke Rumah Ibadah

BAKTI SOSIAL:IST/BERITA SAMPIT- Kapolsek Murung Ipda Yuliantho SAP bersama jajarannya melakukan penyemprotan disinfektan di Masjid

PURUK CAHU – Personil Polsek Murung, Polres Murung Raya (Mura) melaksanakan kegiatan bakti sosial penyemprotan di Masjid dan Gereja, dengan melibatkan belasan anggotanya pada Jumat 19 Juni 2020 pagi.

Kapolsek Murung, Ipda Yuliantho SAP mengatakan bahwa kegiatan bakti sosial tersebut sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan ibadah di rumah ibadah oleh masyarakat menjelang tatanan kehidupan baru atau tatanan ‘New Normal’ ditengah pandemi Covid-19.

“Kegiatan bakti sosial kita pada pagi hari ini melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan di 6 rumah ibadah, yang terdiri dari 4 Masjid dan 2 Gereja di wilayah Kelurahan Beriwit ini,” ungkap Yuliantho.

BACA JUGA:   Pasar Murah Kalteng, Patok Harga Beras 10 Kg Cukup Bayar Rp20.000

Ia menjelaskan, Dipilihnya kegiatan pagi ini karena mengingat pada siang nanti masyarakat melaksanakan ibadah salat Jumat, sehingga memang kita membantu untuk penyemprotan disinfektan di lingkungan dan teras Masjid.

“Kami bersama-sama melakukan bersih-bersih dan menyemprotkan cairan disinfektan sejumlah ruangan di Masjid dan Gereja serta areal sekitarnya sebagai antisipasi dini,” kata perwira berpangkat satu balok tersebut.

BACA JUGA:   Doni Siap Bertarung di Pilkada Murung Raya 

Selain melakukan penyemprotan cairan disinfektan, pihaknya juga membagikan masker kepada pengurus masjid dan gereja termasuk juga kepada masyarakat di sekitar rumah ibadah.

“Kegiatan ini menuju persiapan tatanan New Normal oroduktif dan aman daru Covid-19. Kita berharap juga agar masyarakat tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan,” pungkasnya.
(Lulus/beritasampit.co.id)