Polsek Seruyan Hilir Gelar Patroli KRYD

Ist/BERITA SAMPIT - Polsek Seruyan Hilir melaksanakan Patroli KRYD di seputar Jalan Ahmad Yani. Rabu, September 2020.

KUALA PEMBUANG – Untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan di Kuala Pembuang, Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah (Kalteng), Polsek Seruyan Hilir melaksanakan Patroli KRYD di seputar Jalan Ahmad Yani. Rabu, September 2020.

Kapolres Seruyan AKBP Agung Tri Widiantoro, melalui Kapolsek Seruyan Hilir AKP Setiyono menyebut setiap malam personelnya rutin melakukan patroli KRYD untuk mengantisipasi tindak kejahatan.

BACA JUGA:   Ini Pencapaian Demokrat Pada Pileg 2024, DPRD Kabupaten/Kota Turun Satu Kursi

“Patroli ini kami lakukan setiap malam untuk mencegah tindak kejahatan di Kota Kuala Pembuang,” ujarnya.

Lebih lanjut, Kapolsek Serhil mengatakan sebagai upaya memberikan rasa aman dan nyaman pada  masyarakat juga diimbau untuk bekerjasama dalam menjaga Kamtibmas.

“Saya imbau, masyarakat juga bisa bekerjasama dalam menjaga Kamtibmas di Kota Kuala Pembuang,” pungkasnya. (ASY)

BACA JUGA:   Pj Bupati Seruyan Buka Pasar Ramadan