Peran Pemuda Untuk Perkembangan Pariwisata Akan Memberikan Dampak Positif Bagi Pertumbuhan Ekonomi

M.SLH/BERITA SAMPIT - Wakil Ketua I Komisi C DPRD Kota Palangka Raya Ir. M. Hasan Busyairi, M.A.P.

PALANGKA RAYA – Peran pemuda dalam perkembangan pariwisata dapat memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat, seperti yang direncanakan oleh Pemerintah Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah.

Hal itu disampaikan oleh Wakil Ketua I Komisi C Bidang Kesejahteraan Rakyat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palangaka Raya, Ir. M. Hasan Busyairi, M.AP. Dia menjelaskan, bahwa Pemerintah Kota Palangka Raya sudah menetapkan destinasi wisata dalam perkembangan wisata yang ada di Palangka Raya.

BACA JUGA:   Lari, Olahraga yang Menjangkau Seluruh Masyarakat

“Kita berharap dengan ditetapkan destinasi wisata yang sudah ditentukan oleh Pemkot bisa diterima dengan baik oleh masyarakat terutama bagi masyarakat yang memang kebetulan lokasinya ada di situ,” tutur M. Hasan Busyairi, kepada awak media beritasampit.co.id, saat ditemuai di ruangan Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Senin 2 November 2020.

Politikus Partai Golongan Karya (Golkar) itupun mengatakan, bahwa peran pemuda yang ada di sekitar pariwisata yang sudah ditentukan oleh Pemkot dapat berperan aktif, karena bagaimanapun dampak dari perkembangan pariwisata juga akan memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi yang ada di daerah sekitar.

BACA JUGA:   Bawaslu Kapuas Nyatakan Sejumlah TPS Diduga Lakukan Pelanggaran Administratif Pemilu

“Peran pemuda juga tetap berharap supaya bisa menjaga lingkungannya, bisa memberikan informasi yang baik kepada wisatawan yang hadir di daerah masing-masing,” ucap M. Hasan Busyairi. (M.Slh/beritasampit.co.id).